Simpel dan Praktis Root Xiaomi Redmi Note 3 Sekali Klik

Redmi Note 3 merupakan salah satu phablet dari Xiaomi yang paling populer, oleh pihak xiaomi disediakan 2 varian ada yang yang chipset Mediatek dan ada juga memakai chipset Snapdragon yang biasa di kenal Redmi Note 3 Pro.

Dengan popularitas Android saat ini, kami yakin kalian pasti sering mendengar kata “Root” yang sering kita dengan atau baca di blog. Meski root pada Android ini sudah sangat familiar, tapi mungkin ada beberapa di antara kalian yang belum mengetahui apa sih root itu?

Root bisa diistilahkan dengan akses tanpa batas yang bisa mengubah, menghapus, menambah, bahkan merusak semua yang ada didalam sistem Android kita.

Dengan melakukan Root, kalian bisa menambah, mengurangi maupun memodifikasi file2 atau data2 yang terletak pada sistem Android yang bila dalam keadaan standar (belum root) file-file tersebut tidak dapat di akses.

Cara Root Redmi Note 3 via Root Genius

Apabila kalian ingin membuka akses root di phablet ini kalian harus memiliki seprangkat PC atau laptop dengan OS Windows.

Karena memang root di Note 3 ini sampai saat ini beluma ada aplikasi root yang bisa mendapatkan akses ke system dari phablet ini.

  1. Download Software Root Genius Tool ini dan Install Di PC kalian.
  2. Buka Settings
  3. Pilih About Phone.
  4. Klik sebanyak 7x MIUI version.
  5. Setelah itu kembali ke Settings.
  6. Pilih Additional Settings.
  7. Pilih Developer options .
  8. Aktifkan Enable USB Debugging.
  9. Hubungkan Redmi Note 3 kalian ke PC dengan kabel USB.
  10. Kemudian klik tombol ROOT yang ada di Root Genius.
  11. Dan tunggu sampai proses root selesai.

Root Redmi Note 3

Setelah muncul tanda root sukses seperti di atas, kalian bisa mencoba menggunakan aplikasi root checker untuk mengecek keberhasilan dari root yang kita lakukan tadi.

Sekarang Redmi Note 3 kalian sudah di-root. Perlu kalian ketahui, fungsi dari root adalah bermacam-macam, mulai dari positif hingga negatif, tapi lebih banyak positifnya kok.

Jika masih ada kendala, jangan sungkan untuk berkomentar di bawah ya!

Tinggalkan komentar