Cara Memperbaiki Oppo Find 7 Berhenti Di Logo Oppo

Semua smartphone hampir tidak ada yang lepas dari kata-kata seperti Bootloop/Stuck di Logo,Force Close/aplikasi terhenti atupun notifikasi error. Pada hari ini kami akan memberikan tutorial dalam menghadapi Oppo Find 7 yang mengalami error seperti yang telah disebutkan di atas.

Dengan menggunakan smartphone seharusnya juga kita di tuntut untuk lebih smart baik itu dalam pemakaian ataupun dalam memperbaiki problem di smartphone kita.

Mengatasi problem pada smartphone banyak caranya seperti melakukan factory reset tapi cara ini selalu tidak berhasil. Biasanya kita akan melakukan instalasi ulang system di Android kita agar smartphone kita dapat digunakan seperti biasa lagi. Dengan melakukan instalasi ulang HP kita akan kembali seperti saat pertama kali kita membelinya,

Tutorial Mengatasi Oppo Find 7 Yang Mengalami Stuck di Logo

Untuk mengatasi problem bootloop dan Force Close di Oppo Find 7 caranya sangat mudah dan tanpa perlu komputer untuk melakukan instalasi ulang atau biasa di sebut flashing.

Kita hanya membutuhkan file firmware dari Find 7 yang telah disediakan oleh pihak Oppo Mobile sendiri. Nah sekarang kalian bisa mengikuti caranya di bawah ini

  1. Download Firmware Oppo Find 7 disini
  2. Setelah itu letakan file tersebut di Sdcard/Memory card
  3. Tahap selanjutnya matikan HP kalian, kemudian tekan tombol Volume Bawah dan Power, tahan ke 2 tombol itu dan lepaskan apabila terasa akan mau hidup
  4. Nanti kalau berhasil akan masuk ke menu yang namanya ColorOS Recovery
  5. Pilih Bahasa Inggris
  6. Kemudian pilih Wipe data and Cache
  7. Setelah itu pilih opsi Install Sd
  8. Kemudian cari dan pilih file yang kalian download tadi
  9. Sekarang silahkan menunggu proses instalasi sampai selesai
  10. Apabila telah selesai otomatis akan langsung reboot sendiri
  11. Kalau berhasil HP Oppo Find 7 kalian nanti akan masuk ke Homescreen

Akhir Kata

Ponsel yang dirilis pada pertengahan tahun 2015 ini, oleh Oppo telah disematkan dengan chipset buatan Qualcomm yakni Snapdragon 801 yang memiliki prosesor Quad-core 2.5GHz Krait 400. Yang mana, chipset ini akan bekerja sama dengan GPU Adreno 330.

Oppo membekali dengan RAM 3GB serta memory penyimpanan sebesar 32GB yang mana bisa diperluas dengan menambahkan memory card sebesar 64GB.

Ponsel Oppo Find 7 ini menjalankan Android Kitkat yang kemungkinan besar akan mendapatkan update ke OS Android 5.1 Lollipop. Antarmuka ColorOS terbaru akan memanjakan penggunanya dengan segudang fitur canggih dengan tampilan yang menarik.

Tinggalkan komentar