3 Cara Reset Xiaomi Redmi Note 8 Pro Tanpa PC

Bagaimana cara reset Redmi Note 8 Pro? Untuk itu disini saya jabarkan secara lengkap metode reset terbaru yang lebih simple yang dapat kalian lakukan tanpa PC.

Reset Redmi Note 8 seringkali dilakukan untuk mengatasi masalah lag, lemot, terkunci pola, aplikasi error di Hp Xiaomi ini. Silahkan ikuti panduan prosesnya disini.

Xiaomi menghadirkan Redmi Note 8 dengan bentuk body yang lebih tipis dan ramping dari pendahulunya. Smartphone ini menampilkan layar LTPS LCD seluas 6.3 inci beresolusi 1080 x 2340 yang sudah menggunakan rasio 19.5:9 dan dilindungi kaca pelindung Gorilla Glass.

Terlihat premium dan cantik, Redmi Note 8 juga memiliki tampilan UI MIUI 10 yang berbasis Android 9 Pie yang sangat menarik. Selain itu, smartphone ini didukung oleh chipset Snapdragon 665 yang memakai prosesor Octa-Core 2 GHz berkolaborasi dengan RAM sebesar 4GB membuat Redmi Note 8 memungkinkan pemindahan antar layar semakin baik dan juga dilengkapi penyimpanan internal 64GB serta pengolah grafis Adreno 610.

Cara Reset Redmi Note 8 Pro Tanpa PC

Cara Reset Redmi Note 8
Seperti Hp pada lazimnya, semakin lama digunakan, akan ada masanya kemampuan smartphone ini semakin lambat. Selain itu akan mengalami banyak error seperti aplikasi tidak bisa terpasang, aplikasi tertutup sendiri bahkan terhenti pada logo Xiaomi bisa saja terjadi.

Factory Reset seringkali merupakan solusi awal para pengguna Redmi Note 8 saat smartphone-nya mulai terasa ngelag yang diakibatkan semakin banyak data yang tersimpan di internal.

Sebelum melakukan reset pada Redmi Note 8 kalian, sebaiknya semua data pribadi sudah dicadangkan dan aman karena proses ini akan menghapus seluruh data yang ada di dalamnya. Selain itu, kalian harus ingat akun Google.

Reset Melalui Pengaturan

  1. Pertama buka menu  Setelan Redmi Note 8.
  2. Kemudian pilih Tentang Ponsel.
  3. Lalu tap Buat cadangan dan setel ulang.
  4. Tap Kembalikan ke setelan pabrik.
  5. Tap Setel Ulang Telepon.
  6. HP Redmi Note 8 akan memulai proses reset.
  7. Kalau sudah selesai akan restart dengan sendirinya.

Untuk kalian yang tidak berhasil dengan reset Redmi Note 8 via pengaturan, ada baiknya kalian mencoba juga dengan metode reset melalui Mi Recovery atau biasa dikenal dengan Hard Reset. Dan metode ini lebih baik daripada Factory Reset seperti cara diatas.

Reset Menggunakan Recovery

  1. Pertama tekan tombol VOLUME ATAS dan tombol POWER bersama-sama.
  2. Tahan sampai muncul Logo Mi segera lepaskan.
  3. Nantinya akan masuk ke Mi Recovery.
  4. Gulir ke menu Wipe Data dengan menggunakan tombol Volume.
  5. Selanjutnya tap tombol Power sebagai “Enter”.
  6. Setelah itu pilih menu Wipe All Data.
  7. Selanjutnya pilih tombol Confirm.
  8. Bila sudah muncul Data Wipe Successfully.
  9. Pilih tombol Back to main menu.
  10. Kemudian pilih Reboot dan berikutnya Reboot System.

Ok, sekarang kalian tinggal menunggu proses restart, agak lama memang tidak seperti biasa dan ini wajar. Silahkan ditunggu saja. Kalau sudah masuk ke setup, itu bearti kalian sudah berhasil mereset Redmi Note 8 ini.

Saat proses Setup nantinya akan diminta password Akun Google dan Akun Mi yang terdaftar di Redmi Note 8 kalian.

Akhir Kata

Demikianlah cara reset Redmi Note 8 Pro, diantara kedua cara reset diatas, menurut saya yang paling baik adalah dengan reset melalui recovery, karena lebih bersih. Dan berbagai file sampah yang susah terhapus dengan reset via recovery ini akan hilang tanpa bekas.

Demikianlah proses mereset HP Redmi Note 8 dan Redmi Note 8 Pro, semoga dengan adanya tutorial ini bisa menyembuhkan beberapa problem yang terjadi pada HP milikmu.

Tinggalkan komentar